Resmikan Tol Indrapura, Presiden Jokowi Dorong Kunjungan Turis Meningkat ke Danau Toba

Indonesian Govt Encourages Increased Tourist Visits to Lake Toba

Editor : Ismail Gani
Translator : Dhelia Gani


Resmikan Tol Indrapura, Presiden Jokowi Dorong Kunjungan Turis Meningkat ke Danau Toba
INFRASTRUKTUR: Presiden Jokowi didampingi jajarannya saat meresmikan jalan tol ruas Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat seksi Tebing Tinggi-Indrapura, dan jalan tol ruas Indrapura-Kisaran seksi Indrapura-Limapuluh di Kabupaten Batubara, Provinsi Sumatra Utara.

Batubara, Sumut [B2B] - Presiden Joko Widodo menyampaikan bahwa keberadaan tol Tebing Tinggi-Indrapura akan meningkatkan konektivitas menuju kawasan pariwisata, serta akan mendorong pertumbuhan ekonomi sekitar.

Hal ini disampaikan Jokowi usai meresmikan jalan tol ruas Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat seksi Tebing Tinggi-Indrapura, dan jalan tol ruas Indrapura-Kisaran seksi Indrapura-Limapuluh di Kabupaten Batubara, Provinsi Sumatra Utara, pada Rabu (7/2).

“Kedua ruas jalan tol ini akan meningkatkan konektivitas kawasan ke kawasan pariwisata di Danau Toba, kemudian juga meningkatkan kecepatan logistik ke pelabuhan Kuala Tanjung, dan juga yang berkaitan dengan KEK Sei Mangkei ini kita harapkan juga akan cepat bisa berkembang,” tutur Jokowi.

Jokowi meyakini bahwa dengan pembangunan jalan tol tersebut akan meningkatkan kunjungan wisatawan dan menarik investor untuk mengembangkan potensi yang ada di Provinsi Sumatra Utara.

"Makin banyak investor yang akan mengembangkan berbagai potensi yang ada di Provinsi Sumatra Utara, juga meningkatkan kunjungan wisata destinasi super prioritas di Danau Toba dan sekitarnya, serta mengefisienkan biaya logistik ke pelabuhan Kuala Tanjung dan KEK Sei Mangkei," ujarnya.

Lebih lanjut, Jokowi berharap keberadaan jalan tol tersebut akan meningkatkan daya saing daerah, serta menciptakan pertumbuhan ekonomi baru.

"Kita harapkan dengan jalan tol ini akan terjadi peningkatan daya saing daerah, mendorong tumbuhnya usaha-usaha baru, dan menciptakan lapangan kerja yang sebanyak-banyaknya," ucap Jokowi. 

Batubara of North Sumatera [B2B] - President Joko Widodo said that the existence of the Tebing Tinggi-Indrapura toll road will increase connectivity to tourism areas, and will encourage local economic growth.

Jokowi conveyed this after inaugurating the Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat section of the Tebing Tinggi-Indrapura toll road, and the Indrapura-Kisaran toll road section of the Indrapura-Limapuluh section in Batubara Regency, North Sumatra Province, on Wednesday (7/2).

"These two toll road sections will increase regional connectivity to the tourism area on Lake Toba, then also increase the speed of logistics to the Kuala Tanjung port, and also related to the Sei Mangkei SEZ, we hope it will also develop quickly," said Jokowi.

Jokowi believes that the construction of this toll road will increase tourist visits and attract investors to develop the potential that exists in North Sumatra Province.

"More and more investors will develop the various potentials that exist in North Sumatra Province, also increase tourist visits to super priority destinations in Lake Toba and its surroundings, and streamline logistics costs to the Kuala Tanjung port and SEZ Sei Mangkei," he said.

Furthermore, Jokowi hopes that the existence of this toll road will increase regional competitiveness and create new economic growth.

"We hope that with this toll road there will be an increase in regional competitiveness, encourage the growth of new businesses, and create as many jobs as possible," said Jokowi.