Polri Pastikan Gedung BEI Ambruk Bukan karena Serangan Bom

Indonesia Stock Exchange Floor Collapse not Caused by a Bomb - Police

Editor : Ismail Gani
Translator : Novita Cahyadi


Polri Pastikan Gedung BEI Ambruk Bukan karena Serangan Bom
Foto: AP/MailOnline

LANTAI selasar yang ambruk dan melukai setidaknya belasan orang di gedung Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Senin siang bukan akibat ledakan bom.

"Kami bisa memastikan bahwa insiden tersebut bukan karena bom," kata Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Setyo Wasisto kepada pers di lokasi kejadian, Senin (15/1).

Gedung tersebut merupakan salah satu dari kompleks dua menara yang pernah menjadi target bom mobil oleh militan Islam pada September 2000 seperti dikutip Reuters yang dilansir MailOnline.

A MEZZANINE floor that collapsed and injured at least a dozen people in the Indonesia Stock Exchange building on Monday was not caused by a bomb, a police official said.

"We can confirm that this was not because of a bomb," national police spokesman Setyo Wasisto told reporters.

The building is one of a two-tower complex which was targeted in a car bombing by Islamist militants in September 2000.